
7 Bisnis Fashion Aksesoris – Lebaran adalah momen spesial yang tidak hanya di nanti sebagai waktu berkumpul bersama keluarga tetapi juga menjadi peluang bisnis yang menjanjikan. Salah satu ide jualan aksesoris lebaran bisa menjadi pilihan tepat untuk memanfaatkan momentum ini.
Aksesoris lebaran, seperti bros jilbab, gelang, atau tempat uang custom, memiliki peran penting dalam menyemarkan perayaan dan meningkatkan suasana hari raya. Di sini kita akan memberikan ide jualan yang menarik, di lengkapi dengan tips untuk memulai bisnis ini. Dengan strategis yang tepat, kamu bisa meraih penjualan yang optimal di musim lebaran.
1. Bros Jilbab
Bros Jilbab adalah salah satu ide jualan aksesoris lebaran yang selalu di minati. Dengan desain unik bertema lebaran, seperti motif ketupat, bunga, atau tulisan “Selamat Lebaran”, produk ini bisa menarik perhatian wanita muslimah.
2. Gantungan Kunci
Gantungan kunci berbentuk atau bertuliskan “Selamat Lebaran” bisa menjadi ide jualan aksesoris yang simpel namun menarik. Produk ini cocok untuk semua usia dan bisa di gunakan sebagai hadiah kecil saat silaturahmi.
3. Kalung dan Gelang
Kalung dan gelang dengan ornamen khas Lebaran, seperti bulan sabit, bintang, atau motif-motif islami, bisa menjadi pilihan menarik untuk di jual. Bahan yang di gunakan bisa berupa manik-manik, kayu, atau logam terjangkau agar harga jual tetap bersaing.
Produk ini cocok untuk remaja dan dewasa yang ingin tampil elegan saat lebaran. Sahabat wirausaha juga bisa menawarkan paket bundling untuk meningkatkan penjualan.
4. Amplop Custom
Tempat uang angpo dengan desain custom adalah ide jualan aksesoris lebaran yang kreatif dan fungsional. Kamu bsia membuatnya dengan warna cerah dan motif khas Ramadhan, seperti ketupat, masjid, atau tulisan “Selamat Lebaran”.
5. Pin
Pin kecil bertuliskan “Selamat Lebaran” atau dengan motif islami bisa menjadi aksesoris sederhana namun bermakna. Selain itu, pin ini bisa di pasang di baju, tas, atau jilbab sebagai pelengkap penampilan saat hari raya. Bahan yang di gunakan bisa berupa logam atau plastik, tergantung budget dan target herga jual. Produk ini cocok untuk semua usia dan bisa di jadi kan sebagai hadiah kecil saat silaturahmi.
6. Tasbih
Tasbih dengan desain elegan dan keemasan menarik bisa menjadi ide jualan aksesoris lebaran yang bernilai religus. Bahan yang di gunakaan bisa berupa kayu, kristal, atau akrilik untuk memberikan kesan mewah namun terjangkau.
7. Aksesoris Rambut
Aksesoris rambut seperti headband atau hair clip dengan hiasan payet bisa menjadi pilihan menarik untuk anak-anak. Desainnya bisa di sesuaikan dengan tema lebaran, seperti motif bunga atau warna-warna cerah. Bahan yang di gunakan bisa berupa kain dan payet untuk memberikan kesan glamor namun tetap terjangkau. Produk ini cocok untuk di pakai saat acara keluarga.
Baca Juga: 5 Tips Menjaga Sepatu & Tas Agar Awet Jangka Lama